Monday, November 17, 2008

TIPS PENULISAN & MEMILIH BUKU


Tips Penulisan Bertenaga

Menurut Hernowo dalam bukunya, Andaikan Buku Sepotong Pizza: Rangsangan Baru Untuk Melejitkan “Word Smart” (2002):

“Kita benar-benar perlu berusaha menguasai materi yang ingin kita tuliskan. Apa tanda-tanda yang menunjukkan bahwa kita telah menguasai materi? (1) Materi yang ingin kita tuliskan itu sangat berkaitan dengan diri kita atau materi itu telah menjadi bagian dari pengalaman kita. (2) Kita memang sangat terkesan pada materi itu atau materi itu sangat terkait secara emosional dengan diri kita. (3) Materi itu sudah kita coba keluarkan (baik secara lisan maupun tertulis) dari dalam diri kita berkali-kali”.

Kalau kita terjemahkan kutipan di atas, dalam penulisan sebuah karya tulis baik itu artikel, berita, cerita pendek, bahkan skripsi, hal yang paling sakral kita harus kuasai adalah menguasai materi dengan baik.  Menguasai materi dengan baik berarti akan memudahkan kita menuangkannya dalam bentuk apapun, termasuk kedalam bentuk tulisan. Untuk itu topik yang akan kita tulis lebih baik mempunyai hubungan dengan diri kita, semakin dekat hubungan itu akan semakin mudah topik yang akan kita tulis, artinya hubungan di sini adalah hal-hal apa saja di sekitar yang dekat kita rasakan, verbal-nonverbal, tulisan dan lisan, dan mempengaruhi bathin kita. Maka dari itu biasanya seorang yang menyusun skripsi diwajibkan kerja praktek sebelum melakukan penulisan, intinya supaya kita mendapat pengalaman, gambaran tentang perusahaan yang akan kita tulis itu dengan jelas. –Ed

 

Tips Untuk Memilih Buku Berkualitas

Jika anda yang suka membaca maupun yang tak suka membaca. Berikut ini saya akan memberikan tips bagaimana cara memilih buku yang berkualitas bagi anda, agar buku yang anda ingin miliki berkualitas. Sebab kita ketahui bahwa dalam memilih buku yang berkualitas memang sangat susah. Bila ditinjau dari peringkatnya, memilih buku yang berkualitas ternyata mudah, mau tau bagaimana kiat agar bisa tetap memiliki buku yang berkualitas tanpa harus terlalu lama menghabiskan waktu memilih buku –buku yang sangat banyak jenisnya.

1. Kualitas Bahasa.

Keteraturan bahasa dan kosakata yang sesuai dengan tingkatan pembaca cukup penting untuk criteria buku yang berkualitas karena dengannya kita akan memiliki kesan yang kuat dengan buku tersebut sebab kita paham maksud pengarangnya sehingga mendorong kita untuk memilikinya.

2. Kualitas Penerbit

Mengapa penerbit menjadi salah satu factor penting? Karena dapat dipastikan bahwa hanya dari penerbit-penerbit yang berkualitaslah sebuah karya tulis yang baik lahir sebab dari penerbit professional kita memperoleh jaminan kualitas buku yang telah melalui proses-proses seleksi dan senor yang ketat.

3. Kualitas Pengarang

Reputasi pengarang biasanya menjadi salah satu indicator penting penilaian kualitas sebuah buku. Factor pendidikan dan atau pengalaman pengarang biasanya merupakan jaminan dari kualitas karya yang dihasilkannya. 

4. Kualitas isi

Kesatuan isi juga menjadi salah satu faktor penting, sebab dengannnya pembaca akan merasa memperoleh tambahan ilmu pengetahuan sehingga tak merasa rugi memiliki buku tersebut walaupun harganya sedikit mahal.

5. kualitas cetakan.

Dengan penataan yang profesional, secara otomatis akan meningkatkan kualitas isi dari buku sehingga pembaca akan memiliki kesan yang kuat terhadap buku tersebut dan merasa sejalan dengannya sehingga tak merasa untuk memilikinya karena pengeluaran yang dilakukan sepadan dengan kualitas buku dan ilmu yang kita peroleh.
Moga dengan sedikit tips tentang cara memilih buku yang berkualitas ini anda dapat menjadikannya sebagai acuan dalam berburu buku-buku apa yang hendak anda ingin miliki sebagai bahan bacaan anda.

 

Di dalam membaca, sebaiknya kita juga selektif dalam memilih buku-buku bacaan karena tidak semua buku bacaan memiliki manfaat. Berikut adalah tips yang bisa dipertimbangkan dalam memilih buku:

1. Sesuaikan buku yang akan kita baca dengan mood.

2. Sesekali, usahakan membaca majalah terbaru untuk memperoleh informasi-informasi  hangat yang terjadi di sekitar kita.

3. Baca buku-buku yang dapat memperluas wawasan.

4. Jangan baca buku yang bersifat merusak kepribadian.

5. Baca buku-buku yang bisa membuat kita termotivasi dalam belajar.

 

 

 

 

No comments: